Genangan air di Jalan Raya Porong, Sidoarjo membuat arus lalu lintas macet. Kondisi ini diperparah dengan mogoknya dua bus dan sebuah truk yang terguling.
"Dua bus, Restu dan Akas mogok. Sementara satu truk terguling di jalan mau masuk ke tol," ujar Kasat Lantas Polres Sidoarjo, AKP Ahrie Sonta, saat dihubungi detiksurabaya.com, Senin (19/4/2010).
Kemacetan, kata Ahrie, terjadi pada dua jalur baik yang menuju Surabaya maupun menuju Malang. Pada arah yang menuju ke Malang, kemacetan terjadi 2 - 3 km di dalam tol. Genangan air yang cukup tinggi yakni sekitar 30 cm sepanjang kurang lebih 70 meter memaksa dan membuat kendaraan berjalan lambat.
Lubang yang menghiasi jalan juga membuat kendaraan lebih lambat lagi. Akibat tingginya genangan air, banyak motor yang mogok akibat nekat melaju melewati genangan.
"Petugas tetap berupaya mengarahkan dan mengatur arus lalu lintas," tambah Ahrie.
Selain itu, genangan air juga diupayakan dikeringkan dengan cara disedot menggunakan pompa milik BPLS.
detik
makin melebar kayanya